Hallo Bujang Dare
Kami ada berita baru nih. Kalo kami bilang sih SERUU. Beneran deh.
Ada sebuah kerja sama yang mengasyikkan antara Radio Volare FM dengan Dompet Ummat.
Udah sering dengerin Ta’lim Annisa dong saban hari Jumat mulai stengah sore ?!
Banyak yang bilang program ini sangat menarik. Inilah yang membuat kami berencana mengadakan program off air Ta’lim Annisa.
Buat yang belum tahu, apa sih Ta’lim Annisa?
Ta’lim Annisa merupakan program social keagamaan special buat kaum perempuan.
Disadari maupun tidak, mass media memegang peranan yang sangat penting dalam mmpngaruhi dan merubah prilaku masyarakat baik dalam angka pendek maupun jangka panjang, apalagi bagi media radio yang dapat menjangkau wilayah yang luas dan murah ke seluruh pelosok wilayah.
Salah satu tujuan kami mengadakan program off air ini agar bisa ketemuan langsung dengan Bujang Dare pendengar setia Ta’lim Annisa. Nah disitu kita bisa sama-sama membahas suatu materi lebih detil dan tentunya menarik. Kami yakin..pasti diantara pendengar setia Ta’lim Annisa belum ada yang saling mengenal, kannn??
Rencananya off air Ta’lim Annisa ini bisa dilaksanakan secara rutin setiap minggu/bulannya di hari dan jam yang sama dengan on air Ta’lim Annisa di Volare 103.4 FM, jadi materinya bisa kita diskusiin bareng-bareng dan kalau dibutuhkan, kita juga bisa mendapatkan praktek dari narasumber tamu yang berkompeten di bidangnya. Tentunya pertemuan kita ini akan disiarkan secara langsung di radio Volare 103.4 FM.
Mungkin belum terbayang di pikiran Bujang Dare untuk menghadiri pertemuan keagamaan di sebuah café atau tempat yang santai. Nah, insyaallah kami akan mewujudkannya. Kalau tahap awal ini berjalan lancar, mudah-mudahan kedepannya kita bisa mengadakan pertemuan dari rumah ke rumah para anggota secara bergiliran, yaaaa…semacam mengadakan pengajian plus plus. Ya pengajian plus diskusi dan tentunya plus silaturahmi.
Dijamin, Bujang Dare nggak ada ruginya ikutan off air Ta’lim Annisa ini. Berkumpul, menambah wawasan, menambah silaturahmi, bahagia, sekalian menambah tabungan di akhirat.
Kalau Bujang Dare tertarik dan mau ikutan silakan tinggalkan jejak di sini yaa…
Atau kirim e-mail ke volare@volarefm.com
dan ajak juga saudara atau rekan Bujang Dare .. supaya kami bisa mengkalkulasi seberapa banyak pendengar Volare FM yang mau kami ajak ke jalan yang lurus dan menabung untuk akhirat
Post a Comment