Siang tadi saya siaran travo –Citra Volare--. Tamu yang terjadwal hari ini seharusnya Tya. Namun, barangkali Tya berhalangan hadir sehingga tadi dia tidak datang untuk di eksekusi *ini istilahnya dini*. Sebelum sempat buka siaran, Dini mampir dulu ke studio untuk konfirmasi bahwa dia akan melakukan live report dari Ayani Mega Mal. Kali ini, live report untuk salah satu merek handphone terkenal. Sebelum Dini berangkat live report, saya sempat berpesan pada dia untuk membawakan saya merchandise dari perusahaan telepon seluler tersebut. Dini-nya sih iya iya aja. Saya sih sebenarnya ga apa-apa kalo dia ga bawa merchandise. Tapi Alhamdulillah selepas live report tadi, dia membawakan sebuah kantong plastik berisi topi dan kaos. Wah, bajunya bagus, warna merah, warna kesukaannya Poltak. Ukurannya sepertinya juga pas. Memang rejeki saya nih berarti. Thank you Dini ya, thank you.
Walaupun Tya hari ini tidak hadir di studio, namun Travo hari ini didatangi Ibu Program Director –Dewi Utami—yang belum lama ini melahirkan anak keduanya bernama Maryam Danella. Saya dan Ibu Temi pun lantas membahas e-mail yang minggu lalu sengaja tidak saya bacakan karena bahasanya yang saya rasa cukup tidak layak on air. Paling tidak, hari ini e-mail dari etha@yahoo.co.id tersebut sudah dibahas cukup tuntas secara langsung oleh Program Director. Beragam hal yang dibahas, mulai dari kualitas penyiar yang disinggung dalam e-mail tersebut sampai dengan program yang nantinya layak on air atau tidak. Tetap dinantikan tanggapan Bujang Dare untuk Radio Volare di travo@volarefm.com.
Hujan deras sekali siang tadi. Jelang pukul 3, petir menyambar membuat saya agak khawatir untuk membiarkan pemancar Volare tetap di udara. Dengan persetujuan Ibu Temi dan demi menghindari hal-hal yang tak diinginkan, akhirnya saya turun dan mematikan pemancar. Toh tak lama setelah itu, aliran listrik di kawasan Sumatera 28 juga padam. Sehingga tepatlah langkah saya menghindari kerusakan pemancar sebelum listrik padam :). Minggu depan, dinantikan saja apakah Travo akan mengudara atau tidak. Soalnya, minggu depan Insya Allah merupakan hari ke 2 di bulan Syawal. Saya agak ragu untuk meninggalkan keluarga tercinta dalam suasana lebaran.
Maaf Lahir Bathin ya, atas nama pribadi dan seluruh keluarga besar Radio Volare.
Search
Labels
#tanyaEri
3/3
aksara
announcement
bahasa Indonesia
crew
CSR
cuti
dini
FOTIS MINI
fun bike
hadiah
honeylizious
HUT Volare
ilham
indra
instant messenger
jaka
jerry
Kericau Pagi
kontak
kuis
Kupas MATAHARI
lagu
lemon tea band
Listener of The Month
lyric
merchandise
off air
on air
penghargaan
playlist
program
puasa
sahur
sarapan praktis
single review
slogan
sms
Soda Gembira
tagline
temi
tiara
Top 11-2011
TRAVO
Tya
ultah
Volare Rock
Wake Up
wawan
wawancara
Archives
-
►
2013
(110)
- ► April 2013 (12)
- ► March 2013 (13)
- ► February 2013 (14)
- ► January 2013 (23)
-
►
2012
(245)
- ► December 2012 (34)
- ► November 2012 (28)
- ► October 2012 (24)
- ► September 2012 (17)
- ► August 2012 (14)
- ► April 2012 (13)
- ► March 2012 (7)
- ► February 2012 (17)
- ► January 2012 (30)
-
►
2011
(80)
- ► December 2011 (22)
- ► November 2011 (21)
- ► October 2011 (21)
- ► September 2011 (5)
- ► August 2011 (3)
-
►
2010
(2)
- ► April 2010 (1)
- ► February 2010 (1)
-
►
2009
(52)
- ► November 2009 (1)
- ► October 2009 (2)
- ► September 2009 (3)
- ► August 2009 (2)
- ► April 2009 (6)
- ► March 2009 (6)
- ► February 2009 (10)
- ► January 2009 (12)
-
►
2008
(96)
- ► December 2008 (8)
- ► November 2008 (9)
- ► October 2008 (3)
- ► September 2008 (6)
- ► August 2008 (5)
- ► April 2008 (5)
- ► March 2008 (9)
- ► February 2008 (15)
- ► January 2008 (12)
-
▼
2007
(78)
- ► December 2007 (2)
- ► November 2007 (3)
- ▼ October 2007 (6)
- ► September 2007 (13)
- ► August 2007 (20)
Post a Comment