Tips 3/3: Mencegah kerontokan rambut




Bujang Dare, gimana rasanya, kalau tadi nih, pas baru bangun tidur, Bujang Dare sisiran terus Bujang Dare lihat di sisir atau di lantai banyak rambut yang rontok? Takut juga ya. Apalagi kalau itu ternyata sudah berlangsung lama. Kadang kita bingung, apa yang menyebabkan rambut rontok dan berharap bisa mencegahnya. Nah, inilah dia beberapa cara mencegah kerontokan rambut Bujang Dare.

  1. Lakukan diet sehat. Karena ingin memiliki tubuh yang ramping, diet pun Bujang Dare lakukan. Ini tidak jadi masalah selama Bujang Dare melakukannya dengan cara yang tetap memperhatikan kesehatan. Sehingga nutrisi untuk rambut pun tetap tercukupi, batang rambut tetap kuat, tidak mudah patah, dan tidak mudah tercabut dari akarnya.
  2. Tidak merokok. Selain buruk bagi kesehatan, merokok juga dapat menghambat suplai oksigen ke rambut yang menyebabkan rambut kekurangan nutrisi. Selain itu, merokok juga terbukti mempercepat proses penuaan dan salah satu tanda penuaan adalah rambut rontok, bahkan kebotakan pada pria. Jadi, bertambah lagi kan alasan untuk berhenti merokok bagi yang merokok?
  3. Cegah stres. Saat sedang tidak stres, tubuh tidak akan memproduksi hormon kortisol dan noradrenalin yang membuat rambut "beristirahat" dan tidak memproduksi rambut baru. Sehingga sel-sel rambut pun akan tetap berproduksi.

Kita lanjutkan lagi ke 3 hal yang sebaiknya dihindari ketika Bujang Dare mau mencegah rambut rontok:

  1. Polusi. Tinggal di kota membuat kita rentan polusi Bujang Dare. Asap knalpot kendaraan bermotor adalah jenis polusi yang terburuk bagi rambut, karena jika terpapar pada rambut dapat menyebabkan rambut menjadi lemah dan mudah rontok. Tapi tinggal di desa pun Bujang Dare tidak menjamin rambut bebas dari polusi. Karena ternyata pestisida yang digunakan untuk membasmi hama di sawah dan kebun juga dapat menyebabkan kerontokan, jika terpapar pada rambut.
  2. Sinar matahari. Sinar matahari baik bagi tubuh Bujang Dare, terutama untuk menstimulasi produksi vitamin D. Tapi jika rambut terlalu lama terkena sinar matahari tanpa perlindungan sama sekali, rambut Bujang Dare bisa jadi kering, rapuh dan bercabang.
  3. Gigi berlubang. Ternyata, gigi berlubang jangan diremehkan lho Bujang Dare. Apalagi jika sudah mencapai tahap infeksi. Tubuh akan memproduksi lebih banyak sel darah putih untuk melawan infeksi yang akan terdistribusikan ke folikel rambut yang akan membuatnya berhenti memproduksi rambut sama sekali. Jika dibiarkan, tidak jarang terjadi kebotakan di satu area kecil di kepala. Lokasi kerontokan biasanya dekat dengan posisi gigi yang terkena infeksi. Pada pria, terkadang infeksi gigi juga berpengaruh pada kerontokan alis atau janggut.

Sekian “ 3 atau 3” untuk hari ini. Semoga Bujang Dare sukses mencoba tips-tips tadi, jadi rambut Bujang Dare makin indah deh.


Simak Kericau Pagi di Radio Volare Pontianak, FM 103.4, dari Senin-Jumat, pukul 06.30-07.00 bersama @elisabettening



Posted in , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.
Radio Volare. Powered by Blogger.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.