Berangkat dari banyaknya pertanyaan yang pernah muncul tentang: “bagaimana sih cara menyusun tangga lagu di Volare #1 Sound?” atau “bagaimana sih lagu bisa jadi jawara di Volare #1 Sound?”. Akhirnya, muncullah artikel ini yang diharapkan dapat menjawab dengan jelas pertanyaan pendengar selama ini.
Jadi.... begini lho ceritanya....
Tangga lagu di Volare #1 Sound disusun berdasarkan pengamatan Pengarah Musik terhadap lagu-lagu yang dianggap sesuai dengan tren musik berkualitas saat ini. Perlu diingat, lagu yang kerap dipesan pendengar tidak lantas menjadi patokan utama untuk menjadi jawara di tangga lagu bergengsi Volare ini. Lho? Kenapa?????
Tidak bisa dipungkiri mayoritas dari kita baru akan menyadari keberadaan sebuah lagu kalau lagu tersebut sudah punya video klip atau pun sang artis sering muncul di media massa. Sedangkan Volare ingin mengajak pendengar untuk menjadi pendengar yang up-to-date dengan lagu-lagu yang baru dirilis, baik Barat maupun Indonesia. Padahal, jarak antara pemutaran lagu baru di Volare dengan pemutaran video klip dari lagu tersebut bisa 2-3 bulan lamanya.
Sebagai contoh lain, “Someone Like You – Adele” sudah menjadi nomor 1 di Volare pada bulan November 2011, tapi baru mulai Maret 2012 ini ramai dipesan oleh pendengar, karena akhir-akhir ini nama Adele semakin sering muncul di media massa. Sehingga, Volare #1 Sound tidak bisa hanya berpatokan dari lagu yang dipesan pendengar saja, karena akan kehilangan nilai up-to-date yang selama ini sudah menjadi nilai tambah tersendiri dari tangga lagu Volare ini bukan?
Selanjutnya, lagu-lagu yang masuk tangga lagu Volare #1 Sound adalah lagu-lagu baru yang sudah diamati oleh Pengarah Musik dan terpilih karena kesesuaian lagu tersebut dengan tren musik berkualitas saat ini. Jadi, kalau pun selama ini ada yang berpikir bahwa tangga lagu Volare #1 Sound berpatokan pada tangga lagu luar negeri misalnya Billboard, ini keliru. Tangga lagu luar negeri hanya menjadi acuan dalam menyusun tangga lagu Volare #1 Sound.
Bagaimana? Sudah punya gambaran kan tentang cara penyusunan tangga lagu Volare #1 Sound? Semoga tiada lagi kebingungan di antara kita.
@elis_tening & @OtoTank
Post a Comment