Sarapan Praktis : Roti Bawang (Garlic Bread)






source: google

Suka aroma bawang putih yang gurih dipadukan dengan kelembutan roti tawar yang selalu jadi idaman sarapan praktis di pagi hari, coba deh Roti Bawang yang menggoda ini :)


Bahan :
Roti tawar 10 lembar
Butter (yang asin) / margarin 3 sendok makan penuh
Margarin untuk olesan loyang/wajan
Bawang putih 3 siung
Seledri secukupnya, cincang halus

Cara membuat :
1. Geprek dan cincang bawang putih, aduk jadi satu dengan butter.
2. Oles campuran bawang dan butter di permukaan roti tawar, taburi seledri cincang
3. Oles loyang dengan margarin, tata roti tawar di atasnya, panggang selama 10-15 menit.
4. Sajikan hangat.

*Kalau Bujang Dare tidak punya oven, gunakan wajan datar yang sudah diberi margarin, letakkan roti dan panaskan di atas api kecil. Setelah bagian bawah sedikit kekuningan, balik roti dan sajikan!


Posted in , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.
Radio Volare. Powered by Blogger.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.