Tips 3/3: PMS?


#3dan3
3 hal yang boleh
Menjelang menstruasi atau haid, tak sedikit wanita yang mengalami premenstrual syndrome (PMS). Biasanya, PMS disertai dengan gejala seperti payudara membengkak dan nyeri, perut kembung, rasa lelah hingga perubahan suasana hati. Meskipun PMS terjadi secara alami dan disebabkan meningkatnya hormon progesteron, sebenarnya gejala PMS bisa dikurangi. Seperti yang dikutip dari Livestrong, ada beberapa nutrisi pada makanan yang dapat mengurangi gejala PMS. Apa saja?

a. Karbohidrat Kompleks, Serat & Rendah Lemak
Makanan yang mengandung karbohidrat-kompleks seperti biji-bijian, satur dan buah-buahan merupakan beberapa panganan wajib saat PMS. Menurut penelitian 'Obstetrics and Gyneclogy' yang terdapat dalam jurnal yoga, mengonsumsi makanan yang kaya nabati dan rendah lemak dapat bantu mengurangi gejala PMS dengan cara meningkatkan hormon seks yang dapat menstabilkan kadar hormon. Selain itu, biji-bijian dapat membantu meningkatkan hormon peningkat suasana hati yang disebut serotonin dan serat yang terdapat dalam buah serta sayuran. Makanan itu juga dapat menghilangkan kelebihan hormon dalam tubuh Anda.

b. Kalsium
Mendapat asupan kalsium yang cukup dapat bantu Bujang Dare mengurangi gejala PMS seperti ketegangan, rasa ingin makan, kembung, perubahan suasana hati dan nyeri otot. Bahkan penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal 'Archives of Internal Medicine' menemukan bahwa wanita yang meminum minimal empat gelas susu skim rendah lemak setiap harinya merasakan gejala PMS lebih rendah sekitar 1 banding 2, ketimbang mereka yang tak meminum susu. Tetapi bila Bujang Dare alergi dengan produk susu, bisa coba mengonsumsi makanan kayak kalsium lainnya seperti brokoli, bayam, produk kedelai dan jus.

c. Protein
Vitamin E dipercaya dapat mengurangi nyeri payudara dan sakit kepala, sedangkan vitamin B6 dapat mengurangi rasa depresi dengan meningkatkan hormon serotonin dalam tubuh, seperti yang ditemukan dalam penelitian oleh University of Minnesota Medical Center. Vitamin B6 bisa ditemukan dalam makanan kaya protein seperti ayam, ikan dan telur. Vitamin E juga dapat diperoleh dari kacang-kacangan seperti almond dan kacang tanah. Memakan segenggam kacang almond setiap hari bisa menjadi solusi Bujang Dare untuk redakan gejala PMS.

3 hal yang dihindari
Saat sedang PMS, tubuh berada pada kondisi lelah dan kurang fit. Perut dan pinggul terasa tidak nyaman, badan sakit semua, sakit kepala tak jarang sering menyerang. Pokoknya semua jadi resah deh. Ada beberapa makanan yang memang seharusnya dihindari saat PMS.

a. Makanan yang manis-manis
Justru saat sedang PMS, hindari makanan yang terlalu manis. Makanan manis justru akan membuat tubuh mudah lelah. Bujang Dare jadi mudah lapar terus menerus sehingga tak heran terkadang berat badan jadi bertambah saat sedang PMS.

b. Junk food dan softdrink
Dua makanan ini sangat tidak dianjurkan dikonsumsi baik saat PMS maupun tidak. Tingginya kalori, kadar garam menyebabkan berbagai kerugian untuk tubuh. Selain menambah berat badan juga meningkatkan kadar LDL. Bujang Dare juga tak mau kan nantinya kolesterol jahat menguasai tubuh dan berat badan semakin meningkat?

c. Menghindari sarapan
Karena perut terasa kurang nyaman, akhirnya Bujang Dare memutuskan untuk menghindari sarapan. Padahal kenyataannya sarapan sangat penting untuk mengisi energi Anda. Umumnya saat PMS datang, kadar gula di dalam darah akan turun. Hal ini dapat menyebabkan rasa lelah dan lemas. Untuk itu, jangan pernah melewatkan sarapan pagi saat sedang PMS.

Posted in , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.

4 Responses to Tips 3/3: PMS?

Miliseconds said...

cantik dan sip

HM Zwan said...

informatiffff... :D
salam kenal

puteriamirillis said...

aku kalo mo pms makannya banyak, begitu udah dapet hari 1 makan berkurang han...tp abis itu banyak lg...
wah makasi ya infonya..bermanfaat...salam hani...

Anonymous said...

No Comment deh mbak.... #Tutup_Kuping_nunggu_topik_baru :)

Radio Volare. Powered by Blogger.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.