Tips 3/3: Mengonsumsi jus buah dan sayur





Bujang dare, kali ini Lisa akan membahas tentang jus di 3 atau 3. Hmmm... jus adalah minuman yang menyegarkan dan juga menyehatkan. Siapa pun tahu itu. Makin banyak minum jus buah dan sayur, tubuh pun semakin bugar dan berbagai penyakit pun mampu ditangkal. Ini dia 3 hal yang dianjurkan untuk Bujang Dare saat mengkonsumsi minuman yang menyehatkan ini :


  1. Minum jus buah dan sayur sangat baik untuk mencegah berkembangnya radikal bebas dalam tubuh. Namun tetap pastikan kebersihannya sebelum dikonsumsi ya Bujang Dare. Cuci dengan baik buah dan sayur yang hendak dijus, begitu pula peralatan yang hendak dipakai.
  2. Minumlah jus sebelum makan agar kandungan gizi dalam jus cepat dapat diserap oleh tubuh. Berilah jeda 10 menit sebelum Bujang Dare mengonsumsi makanan lain.
  3. Ketahui manfaat tiap buah dan sayur yang dijus. Ada banyak sekali manfaat jus tidak hanya untuk menangkal penyakit, tetapi juga sebagai alternatif pengobatan yang menyembuhkan berbagai penyakit seperti jambu biji untuk demam berdarah, jus jagung untuk menurunkan kolestrol dan masih banyak lagi.

Lanjut lagi kita Bujang Dare dipembahasan 3 atau 3 hari ini yang membahas soal mengkonsumsi jus. Kebaikan jus bagi kesehatan memang gak dapat dipungkiri. Namun ada 3 hal yg juga harus Bujang Dare hindari agar khasiat jus semakin terasa:

  1. Sering mengkonsumsi jus yang instan siap pakai. Bukannya tidak boleh, namun khasiat jus-nya tidak sebaik ketika Bujang Dare membuatnya sendiri.
  2. Karena beberapa jenis buah dan satur harganya cukup mahal, Bujang Dare mengencerkannya denan air. Jangan! Karena fungsi jus sebagai pengobatan dan pembersihan tubuh, maka sebaiknya tak dicampur dengan air.
  3. Menyimpannya di kulkas agar dingin. Bukannya tak boleh diminum dingin, kalau Bujang dare membuat jus, sebaiknya jangan dibiarkan terlalu lama alias langsung diminum saja agar kandungan gizinya tidak berubah. Kalaupun ingin disimpan, taruhlah di dalam lemari pendingin namun jangan sampai melebihi 6 jam.

Yuk, ngejus!

Simak Kericau Pagi di Radio Volare Pontianak, FM 103.4, dari Senin-Jumat, pukul 06.30-07.00 bersama @lisaragih



Posted in , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.
Radio Volare. Powered by Blogger.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.