Tips 3/3: Rawat Bulu Mata



3/3
Tidak hanya rambut di bagian kepala saja yang bisa rontok, bulu mata pun dapat mengalami hal yang sama. Menjaga mata tetap cantik, perlu diperhatikan. Seperti manjaga agar alis mata dan bulu mata tetap tebal dan menghindari penyebab bulu mata rontok. Ikuti kiatnya seperti berikut,

a. Bersihkan bulu mata

Selalu bersihkan mata Bujang Dare sebelum tidur. Jangan biarkan maskara masih menempel pada bulu mata saat Bujang Dare tidur. Jika tidak dibersihkan bulu mata akan tetap tertarik tegak dan tidak berisitirahat, hal itulah yang memicu kerontokan. Bujang Dare bisa membersihkannya dengan pembersih make up atau baby oil. Saat membersihkan, Bujang Dare juga mesti perlahan-lahan. Bersihkanlah bulu mata dengan gerakan memutar, angan menekan atau membersihkannya dengan kasar, karena bulu mata sangat sensitif dan mudah tercabut.

b. Menggunakan Produk Kosmetik dengan Kualitas yang Baik

Gunakan maskara dan produk riasan mata lainnya yang berkualitas baik. Pastikan kosmetik Bujang Dare memiliki label hypoallergenic dan telah teruji secara dermatologis. Label tersebut berarti telah teruji untuk kulit sensitif dan alergi.

c. Sikatlah bulu mata

Jika ingin membuat pertumbuhannya lebih lentik sikatlah bulu mata setiap pagi dengan sikat khusus. Sebelum disikat, olesi dulu bulu mata Bujang Dare dengan minyak zaitun. Cara tersebut bisa membuat bulu mata tidak mudah rontok dan akarnya menjadi lebih kuat. Untuk melembutkannya agar mudah diatur, Bujang Dare bisa menggunakan minyak mawar.

Bulu mata lentik memang indah dipandang. Bulu mata biasanya mudah diatur. bagaimana bila sekarang si bulu susah dibuat lentik dan malah mulai rontok? Hindari 3 hal  berikut ini,

a. Kebiasaan jelek seperti

Tidur dengan bulu mata palsu, perlahan akan membuat bulu mata rotok, termasuk juga penggunaan maskara dalam jangka waktu lama tanpa membersihkannya. Maskara yang paling rentan menyebabkan bulu mata rontok adalah maskara waterprof, karena maskara ini bersifat mengeringkan bulu mata dan sulit dibersihkan. Jika ini terjadi, maka walaupun perlahan, bulu mata akan cepat rontok.

b. Makeup masih menempel bahkan saat tidur

Pastikan setelah beraktivitas, Bujang Dare membersihkan kosmetik secara keseluruhan termasuk mata. Jika tidak membersihkannya, maka bahan-bahan dari kosmetik mata dapat membuat bulu mata mudah rontok. Selain itu, karena mata tidak dibersihkan maka akan memicu gatal yang membuat Bujang Dare menggosok mata dan membuat bulu mata patah.

c. Perubahan hormon
Perubahan hormon karena stres berlebihan dan melahirkan juga dapat membuat bulu mata lebih rapuh. Hindari stres berlebihan, paparan sinar UV, merokok dan konsumsi obat yang tidak diperlukan.

Kalau sudah rontok, Jangan panik. Sebagai solusi, hentikan sementara penggunaan kosmetik mata. Hindari juga kontak dengan penjepit, krim mata, dan maskara, terutama jenis waterproof yang bisa membuat bulu mata bertambah kering. Normalkan dulu kondisi mata Bujang Dare ke keadaan semula. Jika tidak membaik segera konsultasikan ke dokter.





Simak Kericau Pagi di Radio Volare Pontianak, FM 103.4, dari Senin-Jumat, pukul 06.30-07.00 bersama @febiresi

Posted in , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.
Radio Volare. Powered by Blogger.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.