3/3
Table
manner diperlukan dalam jamuan
makan sederhana bersama teman, formal bersama klien bisnis, atau bahkan
undangan gala dinner. Dengan menguasai table manner, Bujang Dare akan lebih
mudah menyesuaikan diri, percaya diri, nyaman dan tak canggung saat harus menghadiri
undangan jamuan makan.
a. Cara
duduk
Saat duduk, jangan bersandar dengan posisi
berselonjor. Duduklah tegak, jangan membungkuk meski punggung bersandar ke
kursi. Jaga jarak duduk dengan meja. Jangan terlalu jauh, jangan juga terlalu
dekat. Kalau terlalu dekat, siku Bujang Dare bisa menyenggol teman di samping.
Sedangkan jika terlalu jauh akan merepotkan Bujang Dare saat mengambil makanan.
b. Alat
makan
Saat dipersilakan duduk di meja makan, Bujang Dare
berhadapan dengan berbagai alat makan dengan fungsi berbeda. Umumnya, untuk
jamuan makan dengan penyajian makan berupa set menu, di meja akan disediakan
seperangkat alat makan. Di meja, mulai bagian ujung sebelah kiri terdapat
dessert fork dan dinner fork. Kemudian bagian kanan paling kiri terdapat dinner
knife, dinner spoon, soup spoon, dan paling ujung kanan adalah dessert knife.
Sementara pisau yang diletakkan di atas piring adalah bread & butter
spreader untuk roti sebagai makanan pembuka. Satu lagi, sendok di depan Bujang
Dare yang diletakkan paling atas digunakan untuk makanan penutup atau dessert
spoon. Untuk tea spoon biasanya sudah diletakkan berpasangan dengan cangkir di
meja Anda. Saat memegang pisau atau
garpu, sendok, posisi telunjuk ada di atas alat makan. Kekuatan bertumpu pada
telunjuk saat memotong makanan. Saat memegang gelas air putih juga ada caranya,
pegang pada bagian bawah dan gagang gelas bukan pada badan gelas bagian atas
c.
Memohon ijin/permisi apabila...
Jika mulai terdapat gejala bersin misalnya,
mintalah ijin meninggalkan meja makan, dan lakukan di toilet. Begitupun saat
harus menerima telepon penting, mintalah ijin meninggalkan ruangan. Jangan
pernah menerima telepon di meja makan atau meletakkan ponsel di atas meja.
Termasuk juga menggunakan tusuk gigi. Sebaiknya permisi ke toilet jika memang
mendesak Bujang Dare perlu membersihkan makanan yang tersangkut di gigi dan
membuat tak nyaman.
3 hal
yang dihindari
a.
Bicara banyak
Bukannya tidak boleh berbicara, berbicara saat
menunggu atau menikmati jamuan makan masih diperbolehkan. Hanya saja hindari
bicara atau merespons pembicaraan teman saat mulut masih penuh dengan makanan.
Kunyahlah makanan dengan santai, setelah itu baru berbicara.
b.
Jangan dipaksakan
Seringkali saat makan, ada makanan yang sulit
dicerna. Kalau menemukan hal seperti ini jangan memaksanya untuk ditelan, ada
cara sopan untuk mengeluarkannya. Yaitu dengan menggunakan sendok, lalu
letakkan di sisi kosong piring Anda. Jangan permah meletakkan di atas meja atau
lap makan, karena akan terlihat tidak sopan dan menjijikkan.
c. Saat
makan tidak boleh ...
Menyeruput saat makan sup. Jangan juga memindahkan
makanan, atau memberikan makanan Bujang Dare kepada teman karena Bujang Dare tak
menyukainya. Kalau tidak menyukai makanan tertentu yang dihidangkan, diamkan
saja tak usah dimakan, tak usah memberikannya kepada teman, Etiketnya, Bujang
Dare juga tak boleh meminta tambahan bumbu untuk makanan yang dihidangkan.
Misalnya, Bujang Dare merasa kurang pedas, lalu Bujang Dare meminta saus atau
sambal.
Tidak sulit bukan? Tidak ada alasan panik saat
diundang pada jamuan makan resmi. Jangan lupa berdoa sebelum makan, dan kalau
memang masih bingung, yah perhatikan saja gerakan orang-orang di sekitar. OK?
Selamat mencoba.
Simak Kericau Pagi di Radio Volare Pontianak, FM 103.4, dari Senin-Jumat, pukul 06.30-07.00 bersama @febiresi
Post a Comment