Apa kabar
Bujang Dare. Kemarin masih pada ingat dong dengan Travo yang sedikit berbeda. Di
SODA Gembira segmen terakhir biasanya hanya menerima kritik dan saran atau
pertanyaan dari Bujang Dare. Namanya juga Citra Volare (TRAVO).
Nah,
bedanya mulai Jumat kemarin, TRAVO menghadirkan seorang tamu yang merupakan
bagian dari Volare. Bisa saja penyiar, operator, music director, atau teknisi. Pokoknya
orang-orang yang akan membuat Volare tetap mengudara.
Kemarin,
karena kealpaan saya untuk menjadwalkan siapa yang harusnya hadir mau tidak mau
membuat Lisa yang datang lebih awal untuk bersiaran menjadi tamu undangan kami
yang pertama untuk minggu ini.
Dia penyiar
baru yang sudah mendapatkan seabrek jadwal siaran. Jadwalnya lumayan padat. Senin-Jumat
membawakan acara Kericau Pagi pukul 6.30. Uniknya acara ini karena dalam 30
menit kita akan disuguhi yang namanya ide sarapan, tiga hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan (klik untuk baca tips yang Lisa bacakan tiap pagi) dan selalu ada kata motivasi yang berbeda setiap
harinya (cari hashtag #MATAHARI di twitter).
Lisa juga
bersiaran dua kali pada program Rehat Kerja. Hari Rabu dan Jumat. Penasaran dengannya?
Bisa cek twitternya @lisaragih dan blognya http://lisaa-saragih.blogspot.com/.
Orangnya?
Rame banget dan suaranya serak-serak basah seperti Melanie Ricardo.
Post a Comment