Bagaimana Cara Menjadi Penyiar Volare?

Haiii Bujang Dare!

Sudah lama ya saya tidak mampir dan menulis di blognya Volare. Kangen juga deh pengen nulis lagi di sini. Mumpung ada sesuatuk untuk ditulis, marilah saya mulai menulis. *mengajak diri sendiri aja pake mari* :p

Beberapa bulan belakangan, saya banyak mendapat pernyataan dan pertanyaan dari beberapa teman, "Din/Kak Dini/Ms. Dini, saya pengen jadi penyiar Volare. Gimana caranya?"

Caranya ada 3.

Pertama, masukkan surat lamaran, ditujukan kepada Pimpinan PT. Radio Volare. Sertakan naskah siaran dan rekamannya. Naskah siarannya yang seperti apa? Bebas. Bisa mencontoh program yang sudah ada di Radio Volare, bisa juga kreatif membuat program versi Bujang Dare sendiri.

Tapi kan Volare lagi gak buka lowongan penyiar? Dicoba saja. Kenapa harus menunggu kesempatan kalau Bujang Dare bisa membuat kesempatan sendiri? Siapa tau ternyata Bujang Dare cocok dengan kriteria dan kebutuhan Volare, bisa langsung lanjut ke tahap berikutnya ;)

Kedua, ikut Audisi Mencari Penyiar Radio Volare. Kapan? Sementara ini, belum ada jadwal pelaksanaan audisi serupa. Terus update berita dari kami saja ya. Follow twitter @radiovolare, dan rajin-rajinlah mampir ke website Radio Volare.

Dari audisi ini, sudah ada beberapa orang berbakat yang Volare temukan. Ada Putri Susedtya, Elisabet Tening, Lisa Saragih, dan Febi Resiana.

Ketiga, rajin dan aktif simak program Volare, ikut interaksi di program-programnya, and time will bring you to be the part of Volare FM! Contohnya? Saya mungkin bisa dijadikan salah satu contoh loh hihihi. Cerita komplitnya bisa Bujang Dare baca di blog saya *eaaak, malah promo :p*



Penyiar lain yang juga muncul dari rajin menyimak dan berinteraksi dengan Radio Volare adalah Kak Hani dan Herimawardi. Nama terakhir yang saya tulis *sebut saja herimawardi*, bisa bergabung menjadi penyiar Radio Volare setelah menjadi Listener of The Month untuk bulan Juni. Cara jadi Listener of The Month bagaimana kakak? Baca di tulisannya Ibu Temi yang di sini ya ^^

Nah! Demikianlah beberapa cara untuk menjadi penyiar Radio Volare versi saya. Selamat mencoba, dan semoga berhasil menjadi bagian dari Radio Volare :)

Posted in , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.

2 Responses to Bagaimana Cara Menjadi Penyiar Volare?

Honey said...

ahihihihihihihiih :)

Dini Haiti Zulfany said...

tersangkanya datang ;p

Radio Volare. Powered by Blogger.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.